Blueberry & butterscotch Cheesecake

150 gr oreo
80 gr mentega tawar, lelehkan
1/2 sdt kopi instant
Butterscotch:
60 gr brown sugar
60 ml sour cream
30 gr butter
Filling
500 gr cream cheese
125 gr gula kastor
3 butir telur
90 ml thickened cream
140 ml sour cream
1 sdm terigu
1 cup blueberry
Cara memasak:
- Oles mentega loyang berdiameter 22 cm, tabur terigu diatasnya.
- Hancurkan oreo sampai halus, tambahkan kopi aduk rata, campur dengan mentega leleh, padatkan di loyang, dinginkan dikulkas selama 30 menit.
- Butterscotch, campurkan semua bahan, masak diapi kecil sampai gula meleleh, dinginkan, dan masukkan kulkas
- Filling, aduk creamcheese dan gula sampai lembut dengan mixer, masukkan telur, mixer sampai rata, tambahkan terigu, sour cream, dan thickened cream mixer lagi sampai tercampur.
- Masukkan setengah filling keloyang yang telah diisi oreo, percikkan 1/3 butterscotch dan aduk dengan skewer, taburkan blueberry diatasnya, tuang lagi sisa filling diatasnya, percikkan sisa butterscotch dan aduk lagi dengan skewer.
- Panggang tim di oven selama 1 jam dengan suhu 160 C, setelah matang angkat, dinginkan, hias sesuai selera, tutup, dinginkan dikulkas minimal 3 jam, sajikan.